Advertisement

Tutorial OpenCV dengan C++ – 5 : Menggunakan Kamera Pada OpenCV

0 2.875

Salah satu yang menarik dalam pemrograman Computer Vision adalah bagaimana program yang dibuat dapat menangkap gambar melalui kamera, lalu kemudian direpresentasikan di dalam bentu matriks untuk diolah. Dalam kesempatan kali ini embeddednesia akan menggali salah satu API yang paling penting dalam Pustaka OpenCV tersebut.

Untuk keperluan tersebut penulis menggunakan camera bawaan yang biasanya sudah terpasang di dalam setiap notebook. Jika anda menggunakan PC, anda bisa menggunakan usb webcam, dan pastikan sebelumnya usb webcam tersebut sudah berfungsi dengan mengaksesnya melalui aplikasi bawaan yang ada di dalam sistem operasi yang anda gunakan.

Jalankan Visual Studio 2017 Community Edition. Buat project baru bernama, 02 Camera Input lalu atur environment sebagaimana pernah dibahas dalam tulisan sebelumnya. Lalu buat program seperti berikut

Yang perlu diperhatikan dari program tersebut adalah baris 11, VideoCapture cap(0), yang merupakan instruksi menginisialisasi kamera webcam yang terhubung dengan komputer. Argumen 0 menandakan kamera default yang terhubung dengan komputer. Jika terdapat lebih dari satu kamera yang terhubung ke komputer, dapat digunakan argumen 1, 2 dan seterusnya

Pada baris 28, cap.read(frame) mengubah hasil tangkapan  dari webcam kedalam matriks frame  Object Mat.

Jalankan program, jika berhasil maka kamera komputer akan aktif dan muncul frame yang menampilkan hasil tangkapan dari kamera webcam tersebut

 

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

%d blogger menyukai ini: